Rabu, 29 Juni 2016

Dengan Tersingkirnya Inggris, Akankah Premier League Hapus Boxing Day?


GULA77 - Tersingkirnya Inggris dari babak 16 besar Euro 2016 kembali memunculkan perdebatan ihwal urgensi boxing day atau pertandingan pada hari libur Natal dan tahun baru. Premier League selama ini memang tidak memberlakukan libur pertengahan musim yang biasanya bertepatan dengan perayaan Natal dan tahun baru.

Justru akan ada jadwal padat yang bertajuk boxing day. "Saya bukan siapa-siapa untuk bisa menilai kegagalan Inggris, tapi Premier League harus memikirkan istirahat tengah musim saat jelang Euro atau Piala Dunia," ujar pemain Tottenham, Toby Alderweireld. "Kami bekerja hari demi hari dalam satu tahun. Sementara tiga liga lain libur, kami harus bertanding," tandas pemain asal Belgia ini.

Hal yang diutarakan oleh Alderweireld memang bukan wacana baru. Libur musim dingin memang sudah sejak lama menjadi perdebatan di Inggris. Selain berdampak pada prestasi timnas Inggris, hal ini juga dikaitkan dengan buruknya rapor tim Inggris di ajang antar klub Eropa.(Standart)

Simpan Vaksin Bekas Bersama Makanan
Korban Bom Bunuh Diri di Turki 41 Orang
Anjuran Telanjang di Tempat Kerja



Senin, 27 Juni 2016

Zubizarreta Menyayangkan Keputusan Messi Pensiun Dari Timnas


GULA77 - Mantan kiper Spanyol, Andoni Zubizarreta, yang juga eks direktur Barcelona, mengatakan bahwa ia sangat menyayangkan keputusan Lionel Messi untuk pensiun dari timnas Argentina.

"Kehadiran Leo di atas lapangan, baik bersama Barcelona atau tim nasional Argentina, selalu menunjukkan kebesaran sepakbola dan para penonton bisa menikmati permainan yang enak untuk dilihat," tutur Zubizarreta.

Ia juga mengatakan bahwa keputusan Messi tersebut tidak ada hubungannya dengan bagaimana ia diperlakukan bak Raja di Barcelona. Namun mengakui bahwa sang pemain mungkin merasa frustrasi usai kalah kesekian kalinya di final turnamen besar.

"Dalam sebuah kompetisi besar, ada tuntutan yang amat tinggi dan kadang ada banyak hal yang tidak bisa berjalan seperti yang anda inginkan," pungkasnya.

Messi sendiri sebelumnya juga sudah mendapatkan saran dari Diego Maradona dan juga presiden Argentina, untuk mempertimbangkan kembali keputusannya untuk pensiun dari arena sepakbola Internasional.(AS)



Minggu, 26 Juni 2016

Milan Akan Umumkan Pelatih Baru Pada 1 Juli Mendatang


GULA77 - Raksasa Serie A, AC Milan, dikabarkan akan mengumumkan sosok pelatih pengganti Cristian Brocchi di San Siro pada tanggal 1 Juli mendatang. Brocchi ditunjuk jadi pelatih anyar Milan jelang kompetisi musim 2015-16 berakhir. Saat itu ia diangkat untuk menggantikan Sinisa Mihajlovic. Namun ia dikontrak dalam waktu singkat saja, yakni hingga 30 Juni mendatang.

Silvio Berlusconi sejatinya ingin mempertahankan Brocchi. Namun karena sang presiden masih dalam tahap negoisasi dengan calon pembeli klub tersebut dari Tiongkok, segalanya menjadi tak pasti. Brocchi akhirnya disebut tak ingin memperpanjang kontraknya di klub tersebut. Ia tak mau menimbulkan friksi di masa depan dan siap mengorbankan dirinya demi kebaikan klub.

Apalagi saat ini ia sudah mendapat tawaran melatih dari klub Serie B, Brescia. Milan pun kemudian disebut akan segera mengumumkan pengganti Brocchi pada tanggal 1 Juli, setelah pelatih itu angkat kaki dari San Siro. Masih dari sumber yang sama, kini muncul satu nama lagi kandidat pelatih yang akan menggantikan Brocchi. Pelatih itu adalah mantan allenatore Empoli, Marco Giampaolo. Namanya muncul setelah adanya rekomendasi dari Arrigo Sacchi.(Sky Sport Italia)

Kerugian Mencapai Rp57 Miliar
Industri Film Syur Jepang Minta Maaf
Ditangkap Karena Pakai Jins Sobek


Jumat, 24 Juni 2016

Eks Pemain Botafogo Perkosa 4 ABG Setelah Diberi Obat-Obatan


GULA77 - Seorang pesepakbola asal Brasil, Jobson ditangkap oleh kepolisian karena terlibat pemerkosaan terhadap 4 anak di bawah umur. Eks pemain Botafogo tersebut diduga sengaja mengincar anak-anak usia 12 hingga 14 tahun. Dalam modus operandinya, Jobson memberikan obat-obatan terlarang kepada korbannya.

Kemudian dia memperkosa anak-anak tersebut. Hal ini terungkap setelah salah satu korban buka suara. Korban yang masih berusia 13 tahun mengadukan Jobson ke polisi. Dia mengeluhkan gambar dirinya tanpa pakaian beredar di masyarakat melalui layanan pesan singkat Whatsapp.

"Ada empat anak. Dua anak ada yang usianya 13 tahun dan sisanya 14 tahun. Dia (Jobson) merayu gadis-gadis untuk ikut pesta dan minum serta mengonsumsi obat-obatan," ujar Kepala polisi wilayah Tocantins, Rodrigo da Motta. Meski sudah mendapatkan data-data korban Jobson, namun pihak kepolisian tak mau berhenti sampai di sana.

Mereka mengaku sedang melakukan penyelidikan lebih dalam lagi. Pesepakbola berusia 28 tahun tersebut sebenarnya sudah tidak memiliki klub lagi. Dia dijatuhi sanksi oleh Federasi Sepakbola Arab Saudi hingga 2019 mendatang akibat menghindari tes narkoba.(Marca)  

Demi Pangkat Pakai Ijazah Palsu
Inggris Keluar Dari Uni Eropa
Pasang Iklan Carikan Jodoh


Rabu, 22 Juni 2016

Cristiano Ronaldo Buang Mikrofon Reporter Televisi


GULA77 - Bintang Portugal, Cristiano Ronaldo, mengamuk kepada awak media. Dia sengaja membuang mikrofon milik reporter Corriere de Manha TV ke sebuah danau. Kejadiannya ketika Ronaldo bersama anggota tim Seleccao lain sedang berjalan di tepi danau dekat tempat latihan mereka. Tiba-tiba reporter media bersangkutan mendekati Ronaldo dan mengajukan pertanyaan. "Apakah Anda siap untuk pertandingan nanti," tanya reporter itu.

Tanpa mengeluarkan sepatah kata pun, CR7 langsung merampas mikrofon dan membuangnya ke danau. Aksi Ronaldo tersebut terekam kamera dan kini beredar luas. Sebab, saat kejadian tersebut memang banyak pekerja media lain yang juga meliput persiapan Portugal jelang pertandingan ketiga babak penyisihan Grup F Piala Eropa, menghadapi Hungaria.

Dalam sesi itu, media memang cuma diperbolehkan untuk mengambil gambar, bukan untuk mengajukan pertanyaan. Diduga karena tidak taat aturan, maka Ronaldo kesal kepada si reporter. Namun, ada pandangan lain. Ronaldo memang sejak lama sudah kesal kepada pihak Corriere de Mahna karena selama ini kerap memuat cerita negatif soal kehidupan pribadi dan keluarganya.(Marca)

Pelabuhan Kota Manado Ditutup 
Rusia Kehabisan Kesabaran
Menjual Rumahnya Tapi Menolak Pindah



Senin, 20 Juni 2016

Ryan Giggs Ogah Menjadi Asisten Pelatih Mourinho


GULA77 - Mantan gelandang Manchester United, Ryan Giggs, kabarnya telah menolak tawaran untuk menjadi asisten pelatih baru Setan Merah, Jose Mourinho. Giggs malah memutuskan untuk segera meninggalkan Old Trafford dan mencari pengalaman menuju klub baru.

Keputusannya untuk hengkang dari Old Trafford, setelah mengetahui kedatangan Mourinho yang sekaligus mengikut sertakan asisten pribadinya kala membina Chelsea musim lalu. Asisten pelatih berusia 43 tahun tersebut memilih hijrah menuju klub divisi Championship yakni, Nottingham Forest, untuk mencari pengalaman sebagai pelatih.

Keinginan Giggs untuk menjadi seorang manajer disambut hangat oleh Nottingham Forest. Mengingat saat ini mereka juga belum menemukan pengganti Dougie Freedman yang dipecat dari kursi kepelatihan pada Maret 2016.(Mirror)

Jangan Mudah Terima Imigran
Kim Jong-un Dikabarkan Tewas
Bunuh Anaknya Yang Sedang Hamil





Sabtu, 18 Juni 2016

Tomas Rosicky Dipastikan Meninggalkan Euro 2016


GULA77 - Kabar buruk menimpa Republik Ceko jelang laga pamungkas penyisihan Grup D Piala Eropa 2016 melawan Turki. Mereka kehilangan sang kapten, Tomas Rosicky yang mengalami cedera paha. Dalam laga penyisihan Grup D di Stade Geoffroy-Guichard 17 Juni lalu, Ceko yang lebih dulu tertinggal dua gol dari Kroasia, mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Adalah Rosicky yang mampu jadi inspirator lewat sebuah assist yang dikonversi oleh Milan Skoda menjadi gol.

Namun, setelah itu, Rosicky mengalami masalah pada kakinya. Pemain yang kini belum memiliki klub ini divonis cedera 3-6 pekan, dan dipastikan meninggalkan Prancis lebih cepat. "Tomas telah menjalani pemeriksaan resonansi magnetis di rumah sakit, yang menegaskan kecurigaan kami bahwa ada cedera paha. Seratus persen dia tak akan ambil bagian dalam pertandingan apapun di depan, termasuk melawan Turki," kata dokter Ceko,  Petr Zeman.

"Kami yakin dalam beberapa pekan mendatang, dia tak bisa bermain di Piala Eropa 2016. Dia akan mendapatkan berbagai macam obat. Namun, ini baru bisa sembuh dalam hitungan pekan, antara 3-6 pekan," ujarnya menambahkan. Ceko saat ini menempati posisi 3 Grup D dengan 1 poin dari 2 laga. Mereka membutuhkan kemenangan saat melawan Turki di Stade Bollaert-Delelis, pada 21 Juni mendatang, untuk memastikan langkah ke 16 besar.(Soccerway)

Pelabuhan di NTT Dikembangkan
Pembunuh Anggota Parlemen Inggris
Polantas India Pilih Gunduli



Jumat, 17 Juni 2016

Leicester Membidik Nampalys Mendy Sebagai Pengganti N'Golo Kante


GULA77 - Leicester City sudah sepakat bahwa Nampalys Mendy sebagai pengganti yang tepat untuk N"Golo Kante, andai pemain Prancis itu pergi dari klub juara Premier League di musim panas nanti. Kante tengah masuk radar beberapa klub besar, termasuk Chelsea dan PSG, dan The Foxes disebut tidak membuang waktu untuk segera mengincar sosok yang bisa dianggap menggantikannya,

Mendy, yang kini bermain untuk Nice. Tim asuhan Claudio Ranieri mungkin harus mengeluarkan dana tak kurang dari 12 juta poundsterling untuk sang gelandang bertahan, namun transfer tersebut mungkin akan dilakukan dengan memanfaatkan uang hasil penjualan Kante.

Leicester sendiri terancam kehilangan beberapa pemain kuncinya, menyusul kabar lain yang mengatakan bahwa Arsenal sudah siap menebus klausul pelepasan kontrak Jamie Vardy dan Riyad Mahrez, yang menyatakan tak keberatan menjalani karir di klub lain musim depan.(The Mirror)

Trump Akan Menyambut Kim
Memecahkan Rekor Renang
Habiskan Rp8 Miliar



Selasa, 14 Juni 2016

Buntut Kegagalan di Copa America Centenario, Carlos Dunga Dipecat


GULA77 -  Kegagalan Brasil di Copa America Centenario 2016 memakan korban. Pihak Federasi Sepakbola Brasil (CBF) akhirnya memecat pelatih Carlos Dunga beserta staf Selecao lain. Seperti diketahui, Brasil gagal lolos dari babak penyisihan grup setelah kalah 0-1 dari Peru di laga terakhir. Akibat kekalahan itu,

Brasil pun berada di posisi ketiga dengan empat poin hasil dari sekali menang atas Haiti dan imbang lawan Ekuador. Brasil sendiri sempat memprotes kekalahan atas Peru tersebut. Pasalnya, satu-satunya gol yang mereka cetak, atau gol pembunuh Selecao, lahir secara kontroversial karena mengenai tangan dari Raul Ruidiaz.

Namun kekalahan kontroversial itu tak mengurungkan niat pihak federasi Brasil untuk tetap memecat mantan kapten Selecao itu. "Federasi Sepakbola Brasil (CBF) mengumumkan pada hari ini (Selasa-red) bahwa sudah memutuskan untuk menghentikan staf teknik tim nasional Brasil. Koordinator tim, Gilmar Rinaldo, pelatih Dunga dan para stafnya meninggalkan posisi mereka," demikian pernyataan CBF.

"Keputusan ini diambil atas persetujuan selama pertemuan pada sore ini dan dari sekarang CBF memulai proses pemilihan staf teknik baru untuk tim nasional Brasil. CBF berterima kasih terhadap dedikasi mereka, keseriusan dan komitmen para staf selama melaksanakan pekerjaan mereka." Beredar kabar bahwa yang akan menggantikan posisi Dunga adalah pelatih klub Brasil, Corinthians, Tite. Tugasnya adalah memimpin Brasil pada Olimpiade 2016 nanti.(Reuters)

Misteri Pocong di Palembang
Penikaman Polisi, Aksi Terorisme
Dilelang Belasan Miliar



Senin, 13 Juni 2016

Neymar Berenang Bareng Serena Williams di Las Vegas


GULA77 - Striker Barcelona, Neymar, mendapatkan liburan panjang usai membela timnya di musim 2015-16. Pemain 24 tahun ini bisa menikmati libur, karena absen membela Brasil di Copa America Centenario. Neymar memilih untuk terbang ke Las Vegas, Amerika Serikat. Dia bersantai setelah melalui musim yang panjang bersama Blaugrana.

Saat sedang bersantai dengan pakaian renang, Neymar tanpa sengaja bertemu dengan petenis nomor satu dunia versi Women's Tennis Ranking (WTA),  Serena Williams. Serena pun mengunggah foto kebersamaannya dengan Neymar. Serena mengunggah foto tersebut di akun Instagram. Petenis asal Amerika Serikat ini menggunakan pakaian renang warna hitam.

Sedangkan Neymar bertelanjang dada dengan celana renang berwarna biru. "Selalu siap untuk musim panas. Anda tak pernah tahu kapan @neymarjr akan muncul," tulis Serena. Neymar mengakhiri musim 2015-16 dengan gemilang. Mantan pemain Santos ini membawa Barca menjuarai La Liga dan Copa del Rey, dengan torehan 31 gol dari 49 pertandingan.

Neymar yang absen membela Brasil di Copa America Centenario, akan tampil di Olimpiade 2016 yang berlangsung di Rio de Janeiro, Brasil. Dalam ajang yang berlangsung 3-20 Agustus ini, Brasil tergabung di Grup A bersama Afrika Selatan, Irak, dan Denmark.(Daily Mail)

Pasca Kerusuhan di Bengkulu
Pelaku Serangan di Orlando
Suami Punya Istri Muda



Sabtu, 11 Juni 2016

Klub Besar Eropa Menginginkan Paul Pogba


GULA77 - Nama bintang Juventus, Paul Pogba saat ini tengah panas diperbincangkan. Beberapa klub besar Eropa, seperti Man United, Real Madrid, dan Manchester City, dikabarkan tengah membidik Pogba. Man United dikabarkan tengah mempersiapkan mahar fantastis demi memboyong gelandang 23 tahun itu.

Meski begitu, pihak Juve tampaknya tidak tertarik melepas Pogba. Pelatih Madrid, Zinedine Zidane menilai wajar jika Juve tetap mempertahankan Pogba. Menurut, pelatih berkepala pelontos tersebut, setiap klub pasti menginginkan pemain seperti Pogba.  “Setiap orang menginginkan Pogba.

Dia memiliki bakat luar biasa, tetapi dia masih menjadi pemain Juventus,” tutur Zidane. Sebelumnya, Madrid dikabarkan tengah menyiapkan nilai transfer fantastis demi mendapatkan tanda tangan Pogba. Los Blancos –julukan Madrid- siap membayar 120 juta euro atau sekira Rp1,8 triliun.(Marca)





Rabu, 08 Juni 2016

PSG Mengoda Neymar Pindah Dari Catalan


GULA77 - Paris-Saint Germain dikabarkan terus mencoba menggoda penyerang Barcelona, Neymar Jr., untuk pindah dari klub Catalan itu. Kabar terakhir menyebutkan PSG menggunakan tiga pemain asal Brasil yang dimilikinya untuk membujuk mantan penyerang Santos itu. PSG memanfaatkan kedekatan Thiago Silva, David Luiz, dan Marquinhos untuk membujuk Neymar. Ketiga pemain mengatakan kepada Neymar bahwa dia akan sangat cocok bermain di PSG.

Permainan cepat dan menyerang yang diperagakan skuad besutan Laurent Blanc itu dinilai cocok dengan gaya permainan Neymar yang memang mengandalkan kecepatan dan kemampuan individu yang tinggi. "Mereka menyatakan situasi di PSG sangat kondusif," tulis Sport. Neymar memang memiliki hubungan dekat dengan tiga pemain PSG itu, terutama dengan Thiago Silva. PSG membutuhkan sosok penyerang andal setelah ditinggalkan Zlatan Ibrahimovic.

Klub kaya asal Paris itu juga akan memanfaatkan masalah hukum yang dihadapi Neymar di Spanyol. Pemain 24 tahun itu harus menghadapi pengadilan setelah transfernya dari Santos ke Barcelona bermasalah. Barcelona dituding tak melaporkan secara benar nilai transfer sang pemain untuk menghindari pajak. Meskipun begitu, Neymar berkali-kali membantah akan hengkang dari Barcelona musim depan. Satu dari trio MSN itu mengaku merasa sangat bahagia bermain untuk Barcelona.(sport)

Nelayan Tak Melaut
Melumpuhkan Geng Teroris
Demi Menyusui Pacarnya



Selasa, 07 Juni 2016

Eric Bailly Sudah Lolos Tes Media di Manchester


GULA77 - Bek tengah Villarreal, Eric Bailly, dikabarkan sudah melewati tes medis di Manchester United dengan sukses. Disebutkan bahwa MU akan membeli sang pemain dengan harga sekitar 30 juta poundsterling.

Dimana Setan Merah sukses memenangkan persaingan dengan Manchester City, PSG, dan Barcelona, untuk mendapatkan pemain Pantai Gading.

Meski Zlatan Ibrahimovic banyak disebut sebagai rekrutan pertama Jose Mourinho di Old Trafford,
pemain berusia 22 tahun tampaknya bakal diresmikan oleh klub terlebih dahulu, dan mewakili ambisi tim untuk kembali menjadi yang terbaik di Inggris dan Eropa dalam waktu singkat.

Sementara itu, Ibrahimovic dikabarkan tidak akan meresmikan kepindahannya ke United sebelum kontraknya dengan PSG berakhir pada 30 Juni, demi mendapatkan bonus loyalitas dari klub Paris.(Sky Sports)

Ormas Dilarang Sweeping
Rakyat Swiss Menolak Tunjangan
Rambut Sepanjang 19 Meter



Minggu, 05 Juni 2016

Leicester Berjuang Mempertahankan Jamie Vardy


GULA77 -  Leicester City belum menyerah dalam upaya mempertahankan strikernya. Jamie Vardy diminta menunggu 24 jam, hingga Leicester membuat penawaran, dalam upaya menghentikannya pindah ke Arsenal. Kedatangan Vardy ke Emirates Stadium tertunda, tapi Arsenal tetap yakin proses transfer akan berlanjut.

Striker Arsenal, Olivier Giroud, mengklaim Vardy memang ingin bergabung dengan timnya. Leicester akan berusaha untuk mendapatkan striker Watford, Troy Deeney, jika akhirnya kehilangan Vardy. Namun, saat ini mereka masih terus berusaha membujuknya untuk bertahan di King Power Stadium. Arsenal menawarkan gaji £120.000 per pekan dan Leicester akan berusaha untuk menyamainya.

Beberapa sumber yang dekat dengan Vardy, mengatakan dia memang sangat ingin pindah ke Emirates, tapi belum membuat keputusan akhir. Kekhawatiran terbesar Leicester dengan kepergian Vardy adalah jika itu menjadi pertanda situasi buruk berikutnya. Disusul kemungkinan hengkangnya N'Golo Kante dan Riyad Mahrez. Oleh karena itu mereka masih berjuang untuk mempertahankan Vardy.(Mirror)

Akan Cabut Perusahaan Nakal
Perdagangan Ginjal Ilegal
Sarjana Tertua Sedunia


Sabtu, 04 Juni 2016

Akankah Eric Bailly Jadi Rekrutan Pertama Mourinho di MU?


GULA77 - Manchester United dikabarkan segera merampungkan transfer pemain bertahan. Manajer Jose Mourinho telah meminta klub mendatangkan tembok kokoh Villarreal, Eric Bailly. Yang mengejutkan adalah “Setan Merah” diyakini akan memboyong pemain asal Pantai Gading tersebut dengan harga lumayan tinggi, €40 juta.

Bailly diketahui baru bergabung dengan tim berjuluk “Kapal Selam Kuning” satu setengah tahun lalu. Dia digaet dari Espanyol dengan tebusan €5,2 juta untuk menggantikan posisi Gabriel Paulista yang hijrah ke Arsenal. Musim lalu Bailly menjadi pilar andalan di pertahanan Villarreal bersama Daniel Bonera. Dia turun sebanyak 25 kali dan berhasil membawa timnya finis di posisi empat besar klasemen akhir La Liga.

Tangguh, tak kenal kompromi serta sigap, begitulah karakter permainan pemuda 22 tahun itu. Tak heran bila MU harus bersaing ketat dengan Manchester City dan Leicester City dalam memburu jasanya. Bek tengah memang menjadi kebutuhan paling mendesak bagi MU. Mereka saat ini cuma memiliki Chris Smalling yang benar-benar bisa diandalkan.(AS)

Mahasiswa Ditangkap Petugas
Ratu Kecantikan Dipenjara
Guru Dihamili Siswanya



Rabu, 01 Juni 2016

Munchen Tolak Pinangan Madrid Untuk David Alaba


GULA77 - Tak hanya mengincar penyerang Robert Lewandowski, Real Madrid juga diam-diam tertarik memboyong bek David Alaba keluar dari Bayern Munchen. Bahkan Madrid dikabarkan sudah mengajukan penawaran yang akhirnya ditolak oleh Munchen. Munchen telah menolak penawaran senilai 50 juta euro dari Madrid.

Sumber mereka di internal Madrid menyatakan  bahwa Direktur Umum Madrid, Jose Angel Sanchez, juga disebut telah melakukan pertemuan dengan agen Alaba di Munich beberapa waktu lalu. Namun minat Madrid itu tampaknya menemui tembok tinggi. FC Hollywood, julukan Bayern, disebut hanya siap melepas pemain berkebangsaan Austria itu jika ada klub yang berani membayar tak kurang dari 80 juta euro.

Alaba sendiri masih terikat kontrak dengan Bayern hingga 2021 mendatang. Madrid menginginkan pemain yang bisa beroperasi sebagai gelandang dan bek kiri itu untuk menggantikan Marcelo yang santer dikabarkan akan hengkang ke salah satu klub di Liga Inggris musim depan. Meskipun upayanya gagal, masih menurut sumber tadi, Madrid tak akan menyerah untuk mendatangkan Alaba ke Santiago Bernabeu. Mereka kabarnya siap mengajukan tawaran baru.(AS)